Senin, 04 Maret 2019

3 Cara Alami Mengatasi Nyeri Pergelangan Tangan

Cara Mengatasi Nyeri Pergelangan Tangan - Pergelangan tangan adalah sendi yang berfungsi sebagai penghubung antara tulang lengan bawah dan tangan. Pergelangan tangan merupakan salah satu anggota badan yang sering digerakan namun bagaimana jika pergelangan tangan mengalami masalah seperti adanya nyeri?

3 Cara Alami Mengatasi Nyeri Pergelangan Tangan.

Nyeri pada pergelangan tangan merupakan kondisi umum yang sering terjadi dan dapat terjadi pada siapa saja namun akan beresiko lebih tinggi terhadap seseorang yang memiliki kebiasaan menggunakan aktivitas fisik yang terus menerus dalam jangka waktu lama. Nyeri pada pergelangan tangan dapat berpengaruh aktivitas fisik yang akan membatasi anda untuk melakukan pekerjaan seperti biasanya. Meski kondisi ini bukan masalah yang cukup besar, namun anda juga harus mengetahui jika nyeri disebabkan karena cedera dan tidak segera diobati hal ini dapat menyebabkan kerusakan pada saraf tangan.

Cara Alami Mengatasi Nyeri Pergelangan Tangan.

Pada orang yang lanjut usia biasanya nyeri sendi sering terjadi, hal ini bisa disebabkan karena tubuh lambat untuk memproduksi sel-sel baru termasuk munculnya nyeri pada pergelangan tangan. Untuk mengatasi kondisi ini sebenarnya anda bisa mengobati dengan cara alami dengan menggunakan bahan yang mudah anda temukan. Berikut adalah 3 bahan alami yang bisa anda gunakan untuk mengobati nyeri pada pergelangan tangan.
  1. Gel lidah buaya.
    Tidak hanya dipakai sebagai kecantikan, lidah buaya juga memiliki manfaat lain untuk kesehatan yaitu sebagai obat anti nyeri alami. Untuk menggunakan lidah buaya yaitu dengan cara mengoleskan gel lidah buaya yang telah didinginkan dalam kulkas dan kemudian diamkan pada pergelangan tangan yang terasa nyeri selama beberapa menit hingga nyeri mereda.
  2. Jahe.
    Jahe mengandung Gingerol yang dapat bersifat sebagai antiinflamasi yang dapat mengobati penyakit persendian seperti rematik dan osteoporosis. Mengkonsumsi jahe tidak hanya untuk mengurangi rasa sakit namun juga bisa mengurangi pembengkakan pada pergelangan tangan yang sakit. Untuk mendapatkan manfaat dari jahe anda bisa merebusnya dengan campuran air lemon. 
  3. Kunyit.
    Kunyit merupakan salah satu bahan alami yang memiliki kandungan antiperadang paling kuat sehingga dapat membantu melawan dari benda asing yang masuk kedalam tubuh. Selain itu kandungan kurkumin dalam kunyit juga memiliki sifat sebagai zat antiinflamasi yang dapat mencegah penyakit yang diakibatkan oleh bakteri dan mampu memperlambat perkembangan nyeri pada pergelangan tangan.
Selain dengan menggunakan bahan alami tersebut, anda juga bisa mengobati nyeri pergelangan tangan dengan cara alami lainnya yang sudah terbukti ampuh dan efektif, untuk lebih jelasnya anda bisa membaca artikel kami di : cara mengobati nyeri pergelangan tangan.

Demikian informasi tentang cara alami mengatasi nyeri pergelangan tangan semoga bermanfaat dan selamat mencoba semoga penyakit yang anda derita saat ini bisa sembuh dengan cepat.

Tidak ada komentar: